Rekomendasi Drakor Tentang Perjuangan Perempuan

Rekomendasi Drakor Tentang Perjuangan Perempuan

Sejak awal kemunculannya pada tahun 1950-an hingga sekarang, drakor banyak menyajikan kisah inspiratif dengan tokoh perempuan.  Mulai dari kisah fiksi, diangkat dari kisah nyata, diangkat dari webtoon serta buku dengan berbagai genre seperti drama, thriller, Horror, comedy hingga aksi. 

Drakor inspiratif dengan tokoh utama perempuan memang selalu banyak ditunggu netizen karena dipercaya mampu memberikan semangat dan motivasi terutama kepada kaum perempuan untuk menjadi perempuan tangguh, pemberani, mandiri dan percaya diri dalam mengejar impian dan cita-cita. 

Dimana bisa menonton drakor inspiratif dengan tokoh utama perempuan? Tentu saja layanan OTT IndiHome. Ada banyak alasan mengapa layanan OTT IndiHome menjadi favorit untuk ditonton, salah satunya adalah tayangan no buffering, lancar dan bebas tambahan biaya langganan. 

Lantas apa saja nih rekomendasi drakor inspiratif dengan tokoh utama perempuan di layanan OTT IndiHome yang  bisa Kamu tonton? Yuk baca selengkapnya di bawah ini. 

Tentang Layanan OTT IndiHome

OTT itu apa sih?

Dikutip dari salah satu situs resmi milik Telkom Indonesia yaitu mycarrier.telkom, layanan Over The Top (OTT) adalah media atau platform streaming, seperti film, acara televisi, maupun serial yang ditayangkan oleh berbagai Production House yang dapat diakses melalui  perangkat smartphone, PC, laptop, atau smart TV, yang terkoneksi dengan layanan internet.

IndiHome dari Telkom Indonesia

IndiHome dari Telkom Indonesia  sebagai salah satu provider internet terbaik di Indonesia, memiliki beragam paket internet disertai layanan OTT yang beragam diantaranya adalah sebagai berikut : 

  1. Paket Promo
  2. Paket 3P (Internet+TV+Phone)
  3. Paket 2P (Internet+TV)
  4. Paket 2P (Internet+Phone)
  5. Paket 1P (Internet)
  6. Paket Gamer

Dari enam paket layanan IndiHome, gunakan saja paket Promo IndiHome yang menyediakan tiga jenis promo yaitu paket 30 Mbps dan 100 Mbps dimulai dengan harga Rp. 365.000/bulan sudah termasuk layanan IndiHome 2P yang terdiri dari layanan Telepon dan Internet, atau Telepon dan IPTV, atau IPTV dan Internet dilengkapi dengan New IndiHome Netflix 2P HSI Streaming dan 30 channel. 

Paket promo paling lengkap adalah paket 100 Mbps ( Rp.555.000/bulan) dan 30 Mbps ( Rp. 385.000/bulan) yang memiliki layanan New IndiHome Netflix 2P HSI Streaming dengan 30 channel termasuk Netflix dan Disney+Hotstar.

Dengan demikian, Kamu akan mendapat double benefit yaitu layanan internet stabil dari IndiHome dan layanan OTT yang menyajikan drakor inspiratif dengan tokoh utama perempuan yang akan diulas di artikel ini. 

Kamu dapat menyaksikan rekomendasi drakor kali ini melalui Netflix atau Disney+Hotstar. Namun, sebelum berlangganan paket promo IndiHome pastikan terlebih dahulu gadget yang Kamu miliki tersedia dan dapat digunakan dengan baik untuk menonton drakor ya Kamu terutama laptop dan smartphone. 

Kamu bisa banget upgrade gadget dengan melihat rekomendasi gadget terkini dari Pricebook. Penulis pribadi sering menggunakan situs perbandingan harga gadget sebelum memutuskan membeli gadget pilihan. Sebagai situs review tekno, Pricebook terbilang paling lengkap sih. Karena menyediakan layanan perbandingan antar brand yang cukup detail mulai dari harga hingga spesifikasinya.

5 Rekomendasi Drakor Tentang Perjuangan Perempuan

1. The Glory ( Netflix)

Drakor The Glory

Drakor yang satu ini sempat hype pada bulan Desember 2022 dan dilanjutkan season 2 pada bulan Maret 2023. The Glory masuk peringkat tiga daftar Top 10 Global Netflix dan daftar Top 10 di 19 negara. Sementara untuk season 2 meraih peringkat #1 di TOP TV Show Netflix di 10 negara. Prestasi yang luar biasa bukan? Apa yang menyebabkan drakor yang satu ini begitu banyak ditonton oleh jutaan warganet dunia?

Song Hye Kyo adalah tokoh utama perempuan dalam drakor The Glory yang menjadikan drakor The Glory banyak ditonton oleh warganet diikuti oleh jalan cerita dengan kasus yang tengah hype di kalangan remaja, yaitu bullying di sekolah. 

Akting Song Hye Kyo sangat memukai sebagai murid yang mengalami kekerasan verbal dan fisik yang begitu kejam di sekolah membuatnya mengalami jatuh bangun berkali-kali hingga ingin mengakhiri hidupnya. Namun keinginannya untuk membalas dendam terhadap pelaku bullying terhadapnya membuatnya tak gentar, kembali bangkit dari keterpurukan dan tangguh.

Karakter yang diperankan Song Hye Kyo yang tangguh, memang sangat menginspirasi. Terlebih drakor The Glory bukan merupakan kisah fiksi melainkan diangkat dari kisah nyata yang benar-benar terjadi. 

2. Little Women

Drakor Little Women

Tanaman Telang sempat menjadi viral gara-gara drakor Little Woman yang tayang pada bulan Februari 2023 yang lalu. Bagaimana tidak, warna ungu yang dimiliki bunga Telang sangat mirip dengan anggrek hantu yang menjadi ikon drakor ini. 

Namun drakor ini bukan menceritakan tentang anggrek hantu, melainkan perjuangan seorang wanita bernama Oh In Ju yang diperankan artis papan atas korea Kim Go Eun yang berjuang menghadapi kemiskinan dalam hidupnya sebagai generasi sandwich dan harus bertarung melawan keluarga paling kaya di korea. 

Masuk dalam genre thriller, membuat dekor yang satu ini banyak ditunggu dan ditonton jutaan warganet hingga meraih rating 11,1 persen di tvN. Yuk mendulang inspirasi kisah perjuangan perempuan dalam menghadapi kesulitan hidup dan keberuntungan dengan menonton drakor Little woman di Netflix. 

3. Summer Strike

Drakor Summer Strike

Summer strike adalah salah satu drakor dengan tokoh perempuan favorit tahun ini. Bercerita tentang perjalanan seorang perempuan muda bernama Yeo Reum yang mengalami kemerosotan dalam hidup pasca dipecat dari perusahaan tempatnya bekerja. Bingung dengan hidupnya, Yeo Reum memutuskan untuk pindah ke desa terpencil dan kecil di pesisir pantai. Disanalah Yo Reum mulai melakukan pencarian makna hidupnya dan akhirnya menemukan jati dirinya. 

Kim Seol-hyun yang merupakan salah satu member Grup Kpop AOA, berhasil memainkan peran sebagai Yeo Reum dengan sempurna. 

Bagaimana Yeo Reum mencari makna dan pencarian jati diri dalam drakor ini membuat banyak penonton tak bosan menonton drakor Summer Strike berkali-kali. Tidak hanya menampilkan kisah romantis antara Kim Seo Hyun dan Im Si Wan, tapi juga bagaimana kedua tokoh yang mereka mainkan ini menemukan apa yang menjadi impian dan bagaimana mereka menghadapi trauma dalam hidup mereka.

4. Call It Love 

Drakor Call It Love

Drakor ini masih on going loh di Disney+Hotstar dan minggu ini masuk episode 14. Bercerita tentang kisah seorang perempuan bernama Shim Woo jo yang kesepian akibat perselingkuhan ayahnya, menyebabkannya harus kehilangan impian dan cita-citanya di usia muda sebagai atlet panahan nasional. Tumbuh menjadi gadis yang pendiam, kesepian dan masa bodoh membuat seorang Shim Woo-jo yang diperankan Lee Sung-kyung menjadi gadis dewasa yang tampak dingin. 

Terlebih ketika dia menemukan fakta bahwa rumah peninggalan ayahnya direbut paksa oleh selingkuhan ayahnya sehingga membuat terusir dari rumahnya sendiri bersama dengan kakak perempuan dan adik laki-lakinya. 

Sakit hati terhadap perbuatan ibu tirinya, Woo joo melampiaskan dendamnya melalui anak laki-laki ibu tirinya yang ternyata, sang anak laki-laki mengalami masa sulit yang sama akibat perselingkuhan ibunya dengan ayahnya Woo joo.

5. Pandora : Beneath The Paradise

Drakor Pandora : Beneath The Paradise

Terkesan dengan akting Lee Ji AH di drakor Penthouse yang menghebohkan dan viral itu, menonton drakor Pandora demi menyaksikan kembali akting Lee Ji Ah. 

Meski diawali dengan alur yang cukup lambat, tapi berlanjut ke episode 4 drakor ini makin menarik dan terlihat benang merahnya, Btw, drakor ini masih on going di Disney+Hotstar. 

Jadi drakor ini menceritakan tentang apa sih? Dikisahkan seorang Hong Taera yang diperankan Lee Ji Ah, seorang ibu satu anak yang memiliki kehidupan sempurna. Tapi tak disangka, sebuah kecelakaan kerja membuatnya mendapatkan ingatan masa lalu yang ternyata adalah kehidupan masa lalu Hong Taera yang sesungguhnya sebagai pembunuh bayaran.

CATEGORIES
Share This